Subscribe:

Labels

Minggu, 22 Juli 2012

Mau Lebaran, Suzuki Potong Harga Karimun Estilo

Ciputat - Produsen mobil Suzuki memberi kejutan di awal Juli sampai akhir Agustus 2012 mendatang. Suzuki memberikan diskon harga Estilo untuk konsumen di Jabodetabek.

Selama 2 bulan ini, Suzuki menawarkan perunit Estilo seharga Rp 90 juta of the road Jakarta, jadi kemungkinan harga dengan pajaknya sekitar Rp 115 jutaan. Selama ini harga sebelum diskon Suzuki Karimun Estilo Rp 135,25 juta.

"Selama Juli sampai Agustus di Jabodetabek, ini harga khusus dan jika dihitung lebih murah dari harga standarnya. Kita pastikan datang dari India," kata Direktur Penjualan PT Suzuki Indomobil Sales, Davy J. Tuilan di sela-sela peresmian diler Suzuki 3S di Ciputat, Tangerang, Rabu (18/7/2012).

Menurut Suzuki, program tersebut untuk menyambut Hari Raya Lebaran, dimana masyarakat Jakarta yang mengidam-idamkan mobil baru.

"Kita pastikan VIN (Vehicle Identification Number) 2012. Ini untuk menyambut lebaran, di Lebaran pakai mobil semua," cetus Davy.

Diskon harga karena Estilo tidak laku? Entahlah yang pasti mobil ini sudah terjual sebanyak 1.454 unit di tahun 2012. Angka itu masih kalah banyak dengan city car lain seperti Nissan March, dan KIA Picanto.

Suzuki Estilo diperkuat dengan mesin DOHC K10B kapasitas 996 cc injeksi yang bisa melontarkan tenaga 68 Ps pada 6.200 RPM dan torsi 90 Nm pada 3.500 RPM.

Estilo disokong dengan electronic power steering (EPS). Suspensi depan menggunakan Macpherson strut dengan torsion type roll control divece di depan, sedangkan belakang menggunakan suspensi coil spring, gas filled shock absorber dengan 3-link rigid axle dan isolated trailing arm.



sumber : http://oto.detik.com/read/2012/07/18/145041/1968503/1207/mau-lebaran-suzuki-potong-harga-karimun-estilo

( ddn / ddn ) 

0 komentar:

Posting Komentar