Subscribe:

Labels

Jumat, 25 Januari 2013

Bosan dengan iPhone, Remaja AS Lirik Galaxy S dan Surface



Apple beberapa bulan yang lalu telah merilis iPhone 5 di berbagai negara termasuk di Amerika Serikat. Smartphone terbaru Apple ini menuai sukses di berbagai wilayah, akan tetapi dalam sebuah studi terbaru ditemukan bahwa remaja Amerika Serikat mulai melihat iPhone sebagai produk yang kehilangan faktor 'keren' karena terlalu populer.
Gadget yang kemudian menjadi alternatif bagi para remaja AS ini adalah Samsung Galaxy S III dan tablet Surface buatan Microsoft. Keduanya sedang 'in' di Amerika Serikat, apalagi dalam iklannya Samsung mempromosikan pengguna Galaxy S III sebagai seseorang yang keren sementara pemakai iPhone adalah orang tua dan geek yang aneh. Microsoft juga mengiklankan Surface menggunakan anak-anak yang menari di sekolahan sehingga membantu status Surface menjadi perangkat yang 'cool'.
Menurut Joeri Van den Bergh dari Insites-Cosulting, Apple iPhone 5 hanya menunjukkan sedikit inovasi, sama seperti iPhone generasi sebelunya. Setelah iPhone 4 yang diredesain dan menjadi populer, dua produk iPhone terakhir hanya berubah bertahap. Sementara, Samsung Galaxy S III melakukan redesain dan menambahkan berbagai fitur baru yang juga dikirim lewat update firmware. Salah satu fitur yang menarik perhatian para remaja adalah multi-windows di Galaxy S III, sedangkan bagi banyak remaja iOS menjadi terlihat jadul.
Meski minat terhadap Apple cenderung turun namun sekitar 67% remaja mengatakan bahwa mereka masih akan memilih iPhone untuk produk selanjutnya, sementara 22% remaja memilih model Galaxy. Meski cuma 22%, kondisi ini lebih baik dari beberapa tahun lalu dimana remaja yang memiliki produk selain iPhone akan menerima penghinaan.
via Phone Arena, Forbes













0 komentar:

Posting Komentar